Thursday, April 10, 2008

RS

Kalo di kantor, judul diatas itu inisial temenku. Tapi kalo di jagat maya, ini sebuah akronim nama yang belakangan ini seringkali dihujat para blogger. Well well saya tau, ini gara-gara dia sering muncul untuk klarifikasi foto bugil, seperti yang belum lama ini terjadi pada Sandra Dewi, atau juga waktu kasih komentar soal Linux yang katanya Windows Base...(kalo yang ini saya samasekali nggak mudeng. Apakah berarti dia mempersepsikan Windows itu sama dengan Linux? Sebodo ah!)

Iseng-iseng saya coba ketik namanya di Google, eehhh ternyata banyak tulisan tentang dia, termasuk ulahnya mempolisikan "wong Jogja sing ra sopan" itu ke polisi, cuma gara-gara joke gambar selebriti dan seorang anak mantan orang terkuat di Inlander. Ada juga fakta yang ada di sebuah milis, yang ternyata menggambarkan orang ini secara emosional (kalo dari kesimpulan saya), adalah sosok yang sangat panik, ketika tahu popularitasnya akan melorot seperti celana yang mau dilepas. Suka panik!! Mirip penimbun elpiji atau minyak tanah, begitu tau ada peluang menaikkan harga.

Dengan beberapa fakta yang sempet saya baca dari teman-teman blogger, saya agak bersimpati waktu dia dikonfirmasi situs okezone.com, untuk "ngobrol-ngobrol" dengan teman-teman blogger, termasuk (mudah-mudahan) klarifikasi soal ucapannya, blogger adalah penipu...

Rencananya hari ini dia mau datang, sesudah sebelumnya sempat mengulur tarik jadwal, kayak main layangan. Oke tunggu aja gimana nanti hasilnya. Jangan lupa yang ikut nanti, update infonya yaa....

No comments: